
Bahan
250 g BOLA Deli Tepung ketan
240 g BOLA Deli Gula Halus
6 btr telur
160 g kental manis putih
50 g butter cair
½ sdt vanilla essens
Bahan Santan
1000 ml santan kental
10 lembar daun jeruk
2 lembar daun pandan
½ sdt garam
Bahan Tambahan
1 sdm coklat bubuk
½ sdt pasta coklat
1 sdt pasta pandan
Cara Membuat
Masak bahan santan hingga mendidih, angkat dan dinginkan lalu saring
Campur BOLA Deli Gula Halus dan telur, aduk hingga gula larut, masukan santan sedikit demi sedikit beserta semua sisa bahan aduk hingga rata
Bagi adonan menjadi 3 bagian, satu bagian biarkan putih, satu bagian beri pasta pandan dan satu bagian lagi beri coklat bubuk dan pasta coklat
Siapkan loyang 18x 18 cm poles margarin dan diberi alas kertas roti
Tuang satu sendok sayur adonan coklat, lalu oven dengan api atas suhu 190 derajat hingga matang, angkat tekan-tekan dengan cetakan lapis legit, beri adonan satu sendok sayur adonan coklat lalu oven kembali, lakukan hingga adonan coklat habis
Setelah adonan coklat habis, tuang adonan putih perlapis dan adonan hijau perlapis hingga adonan habis
Setelah adonan terakhir oven dengan api atas bawah dengan suhu 150 derajat selama 15 menit, angkat kue dan dinginkan